SEMARANG – Ketua PGRI Kota Semarang, Dr. Nur Khoiri, mengajak seluruh anggota PGRI se-Kota Semarang untuk tidak golput dalam Pemilu 2024 yang akan datang. Ia mendorong anggota untuk memilih calon-calon yang memiliki perhatian terhadap kemajuan pendidikan.
Dalam Konferensi Kerja PGRI Kota Semarang yang diadakan di Ruang Seminar 6 Menara Kampus IV Universitas PGRI Semarang pada Jumat, 4 Agustus 2023, Dr. Nur Khoiri menyampaikan pesan penting ini.
“Jangan biarkan suara Anda tidak terdengar. Pastikan Anda menggunakan hak pilih Anda. Biaya yang dikeluarkan untuk pemilu sangat besar, jadi jangan sia-siakan kesempatan ini untuk memilih pemimpin yang benar-benar memperhatikan dunia pendidikan,” ujar Dr. Nur Khoiri.
Lebih lanjut, Dr. Nur Khoiri menjelaskan bahwa calon pemimpin yang tidak peduli terhadap dunia pendidikan sebenarnya juga tidak peduli terhadap nasinya sendiri. Baginya, pendidikan adalah kunci bagi kemajuan sebuah bangsa.
“Ketika pemimpin tidak memperhatikan dunia pendidikan, mereka juga tidak memperhatikan nasinya sendiri, karena hanya melalui pendidikanlah sebuah bangsa dapat mencapai kemajuan yang sejati,” tegas Dr. Nur Khoiri.
Dr. Nur Khoiri juga mengingatkan bahwa partisipasi semua pihak, termasuk anggota PGRI, dalam pemilu merupakan tanggung jawab warga negara yang baik. Terlibat dalam pemilu juga adalah bentuk dari nasionalisme yang nyata.
“Sangat penting untuk memastikan bahwa keputusan yang diambil dalam Konferensi Kerja PGRI Jateng, yang mengamanatkan Ketua Umum PGRI untuk maju sebagai Calon DPD Jateng, harus dijaga dan diwujudkan dengan baik,” papar Dr. Nur Khoiri.
#PGRI #Pemilu2024 #PendidikanMaju #TidakGolput
0 Komentar