Bertempat di Hotel Le Beringin Kota Salatiga, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Salatiga menyelenggarakan Konferensi Kerja Tahun Kedua masa bakti (XXII). Kegiatan yang dilaksanakan pada Hari Jumat (22/7) itu, mengusung tema “Kreatifitas dan Dedikasi Guru dalam Membangun Negeri untuk Indonesia Maju”. Drs. Sinoeng N Rachmadi, M.M selaku Pj. Wali Kota Salatiga membuka secara resmi kegiatan tersebut.
Konferensi Kerja ini adalah kegiatan rapat antar pengurus cabang/khusus PGRI se-Kota Salatiga yang dipimpin oleh pengurus PGRI Kota Salatiga yang merupakan forum organisasi tertinggi di bawah konferensi kota. Hal itu tertuang dalam ART PGRI Bab XXXI Pasal 87.
Tujuan dari kegiatan ini adalah melaksanakan amanah yang ada di dalam AD/ART PGRI Kota Salatiga, merumuskan program kerja selama satu tahun, menuangkan hasil kerja dalam bentuk rekomendasi dan untuk mengusung bapak Dr. H. Muhdi, S.H., M.Hum sebagai satu-satunya calon dari PGRI untuk menduduki MPR RI dari unsur DPD. Disambungnya dalam laporan, undangan dalam rapat kali ini 60 orang yang terdiri dari unsur Pj. Wali Kota, Ketua Umum PGRI Jateng, Calon DKG, Calon LKBH PGRI dan lainnya.
Ketua Pengurus PGRI Kota Salatiga, Drs. Zaenuri, M.Pd berharap dalam acara ini dapat memberikan kemanfaatan untuk seluruh pihak.
“Insyaallah tahun ini ulang tahun PGRI ke 77 sekaligus Hari Guru Tahun 2022 akan di tempatkan di Jawa Tengah. Insyaallah kita akan kedatangan tamu dari Seluruh Indonesia”.
0 Komentar